18 Agustus 2008

Benefit Affiliate Marketing

Pemasaran dengan Afiliasi

Manfaat dan Efektifitasnya Pemasaran melalui Afiliasi
Apa yang dimaksud dengan Pemasaran melalui Afiliasi?

Penjualan afiliasi telah berubah menjadi salah satu cara yang paling efektif untuk situs-situs "content-driven" untuk menghasilkan keuntungan tanpa harus langsung menawarkannya kepada para tamunya. Hanya melalui spanduk, teks dan artikel yang sah dimana isi situsnya menjelaskan produk-produk yang ia sukai dan gunakan.


Penjualan jenis ini memiliki sebuah keuntungan untuk ketiga segi yang terlibat. Akan ada banyak keuntungan bagi para pedagang untuk mengembangkan penjualan melalui web, karena situs-situs afiliasi menghasilkan banyak keuntungan dan bagi para konsumen dapat menemukan informasi tentang produk-produk yang mereka inginkan tanpa harus "terlihat wajah mereka".

Bagaimana cara bekerjanya?

Dengan Penjualan Afiliasi, seorang pedagang mengambil isi situs sebagai partner afiliasi mereka dalam pasar untuk meraih komisi. Pedagang menyediakan spanduk iklan yang tersambung ke afiliasi mereka dan menentukan sebuah komisi untuk setiap click ke situs mereka, berlangganan ke service mereka (sebuah leads/prospek untuk menjadi kastamer), atau membeli produk mereka yang dihasilkan dari "link".


Afiliasi menempatkan pelacakan kode iklan-iklan ini untuk dimasukkan ke dalam halaman-halaman Web mereka. Kapanpun seorang pengunjung masuk ke situs afiliasi dengan menggunakan link ini untuk menghasilkan sebuah "click-through, petunjuk, atau penjualan barang dimana transaksinya dapat dilacak secara online. Jika sebuah produk atau jasa debeli, maka pelanggan membayar langsung, dan mendapat komisi atas transaksi tersebut.

Mengapa efektif!

Ribuan orang di seluruh dunia telah menggunakan sebuah website e-commerce yang diaktifkan. Tetapi, kebanyakan tidak memiliki waktu, kesabaran atau keinginan untuk memenangkan persaingan dalam menciptakan produk yang eksklusif dari awalnya, mempelajari setiap detail bahwa ada yang harus diketahui tentang iklan online dan e-commerce dan kemudian men-set up sebuah website untuk dijual.

Orang-orang yang sibuk seperti anda dan saya mamiliki alternatif dan kesempatan yang baik dalam bisnis afiliasi. Karena anda masih dapat memilki website yang bagus dengan isi sebanyak yang anda inginkan dan menghasilkan berlimpah penjualan darinya tanpa harus melalui persaingan dalam membangun produk anda sendiri. Ditambah lagi, banyak produk yang dapat anda jual melalui program afiliasi telah memiliki catatan penjualan yang telah terbukti yang adalah produk berkualitas tinggi yang telah dicari orang-orang.

By Yahya M. Hode

Tidak ada komentar:

Merebut Masa Depan

Masa depan sukses pasti menjadi impian setiap orang, berbagai cara diupayakan untuk mencapainya. Standard tentunya sudah ditentukan lebih a...