09 Agustus 2007

Rabu, 8 Agustus 2007
Pukul 08.00
Bu Ida Pogung datang ke Warung Semeru 1 menindaklanjuti kesediaan saya lewat telpon menjadi trainer enterprenuership pada Pelatihan karyawan dan nasabah koperasi untuk tanggal 15 Agustus di Desa Sambi. Setelah saya paparkan materi dan jadwal akhirnya bisa diterima. Untuk honorarium Bu Ida pamit untuk konsultasi dengan semua yang terkait dan akhirnya disetujui 6 jam sebesar Rp. 1.500.00,00. Sebagai rasa terima kasih waktu 6 jam yang diberikan saya bagi dengan Bu Ida yang memberi order sehingga bisa bagi-bagi rejeki. Semoga berjalan dengan baik penuh barokah.

Pukul 15.30
Mulai mengajar kursus Bahasa Ingris di Lembaga Bahasa Asing Momici Gako Jalan kaliurang KM 7,2 depan Gereja Banteng. Siswa hadir 4 orang. materi yang saya gunakan buku pre intermediate Alexander untuk pre test. Ternyata dalam satu minggu diberi 3 pertemuan/hari, dengan alasan agar tidak serakah yang satu hari atas ijin lembaga saya tawarkan Cairil anak Prima Cendikia.

Tidak ada komentar:

Merebut Masa Depan

Masa depan sukses pasti menjadi impian setiap orang, berbagai cara diupayakan untuk mencapainya. Standard tentunya sudah ditentukan lebih a...